Google Chrome 11 berisi beberapa perbaikan dan peningkatan yang menarik, seperti input suara melalui HTML, yang akan membantu pengembang untuk membuat aplikasi web yang bermanfaat dan inovatif seperti fitur "Google Translate’s speech".
"The Google Chrome team is happy to announce the arrival of Chrome 11.0.696.57 to the Stable Channel for Windows, Mac, Linux, and Chrome Frame. Chrome 11 contains some really great improvements including speech input through HTML." - Dinyatakan dalam pengumuman rilis.
"Speech input through HTML is one of many new web technologies in the browser that help make innovative and useful web applications like Google Translate’s speech feature possible." - Kata Josh Estelle, Software Engineer di Google.
Google Chrome 11 juga datang dengan membawa logo baru yang lebih segar, yang sebelumnya telah diperkenalkan pada versi beta beberapa minggu yang lalu.
Ada juga sejumlah perbaikan bug di Google Chrome 11, yang dapat dilihat pada pengumuman di blog resmi. Google Chrome 11.0.696.57 tersedia untuk arsitektur 32-bit dan 64-bit dengan paket biner untuk Ubuntu 11.04 (Natty Narwhal), yang telah dirilis beberapa hari lalu.
Google Chrome adalah web browser revolusioner yang membuat berselancar internet lebih efisien dan ergonomis dengan menempatkan modul pada setiap tab yang baru dibuka.
Alih-alih menampilkan halaman kosong, Google Chrome menawarkan delapan thumbnail, menampilkan website yang paling sering dikunjungi, bilah history pencarian dan bahkan sepuluh tab terakhir yang baru ditutup.
Google Chrome sangat cepat, dari saat Anda membuka hingga Anda menutupnya.
Download Google Chrome 11 rilis stabil:
- Debian/Ubuntu DEB i386 (11.0.696.57 Stable)
- Debian/Ubuntu .deb amd64 (11.0.696.57 Stable)
- Fedora/openSUSE .rpm i586 (11.0.696.57 Stable)
- Fedora/openSUSE .rpm x86_64 (11.0.696.57 Stable)
- Win Xp/Vista/7 .exe (11.0.696.57 Stable)
- Macintosh .dmg (11.0.696.57 Stable)
Disarikan dari news.softpedia.com
No comments :
Post a Comment
Terima kasih untuk tidak meletakkan direct link pada isi komentar karena Blogger anti spam akan secara otomatis menandai sebagai spam dan menyembunyikannya.
Bantu kami meningkatkan kualitas blog ini dengan meninggalkan komentar pada artikel yang Anda baca. Terima kasih...