Ditujukan untuk developer, penguji dan pengadopsi awal, pratinjau terbaru ini merupakan yang kedua dari enam rilis milestone yang direncanakan, milestone berikutnya diharapkan rilis pada tanggal 16 Juli hingga milestone keenam yang akan diikuti dengan dua rilis kandidat. Versi final openSUSE 12.1 dijadwalkan untuk rilis pada 11 November 2011.
Para pengembang mengatakan, "As expected from a development release, there is still a lot of work to do, so your input at this early stage will be a huge help in making the final release into the beautifully polished work that we aim for." Para penguji rilis ini diharapkan untuk memberikan umpan balik dan melaporkan bug yang mereka temukan.
Rincian lebih lanjut tentang rilis milestone dapat ditemukan dalam pengumuman rilis resmi, daftar bug yang diketahui juga disediakan. openSUSE 12.1 M2 tersedia untuk didownload baik arsitektur 32-bit maupun 64-bit sebagai DVD installer atau LiveCD. Rilis stabil terbaru adalah openSUSE 11.04 yang telah tersedia sejak awal Maret.
Download openSUSE 12.1 M2:
- Download openSUSE 12.1 M2.
Catatan: Jika saat Anda mengunjungi halaman ini link download untuk file yang diinginkan sudah tidak aktif, itu berarti update atau versi baru telah tersedia. Silahkan kunjungi halaman lain di blog ini untuk mendapatkan update atau versi terbaru dari OS/software ini.
Disarikan dari h-online.com
No comments :
Post a Comment
Terima kasih untuk tidak meletakkan direct link pada isi komentar karena Blogger anti spam akan secara otomatis menandai sebagai spam dan menyembunyikannya.
Bantu kami meningkatkan kualitas blog ini dengan meninggalkan komentar pada artikel yang Anda baca. Terima kasih...