Sabily - Rilis Sabily 10.04 dengan codename "Manarat", telah diumumkan oleh tim pengembangan Sabily. Sabily 10.04 didasarkan pada Ubuntu 10.04 'Lucid Lynx' dan ditujukan untuk kalangan Muslim. Sabily membundle beberapa paket software pembelajaran Islam, seperti perangkat belajar Qur'an dan pemberitahuan waktu sholat. Sabily 10.04 datang dengan semua paket Ubuntu 10.04 dan versi update dari paket khusus; Zekr 0.7.6 dan Thawab 3.
Fitur baru Sabily 10.04:
- Zekr 0.7.6 - perangkat untuk mempelajari Qur'an di Linux ;
- Thawab 3 - ensiklopedia ;
- Kaligrafi dan wallpaper baru untuk rilis "Manarat";
- Bacaan offline baru : Al-Muaiqly - dikodekan pada 48kbps;
- Aplikasi "parental web control" baru : Gnome Nanny.
Fitur Ubuntu 10.04 yang disertakan pada Sabily 10.04:
- Tema baru dan tombol jendela disebelah kiri;
- Built-in tools jaringan sosial: menyediakan integrasi dengan twitter, identi.ca, Facebook, dan jaringan sosial lainnya dengan MeMenu di panel;
- Kenel Linux 2.6.32;
- GNOME 2.30;
- OpenOffice.org 3.2 - Office suite;
- Firefox 3.6.3 - Web browser;
- Simple Scan - Aplikasi scanning;
- PiTiVi - editor video sederhana.
Tentang Sabily:
Sabily adalah sebuah distro Linux berbasis Ubuntu yang ditujukan khusus bagi umat Islam, dulu dikenal dengan Ubuntu ME (Muslim Edition). Sabily dilengkapi dengan sejumlah aplikasi khusus seperti perangkat belajar Al-Qur'an dan pemberitahuan waktu sholat. Juga dilengkapi dengan dukungan yang besar untuk bahasa Arab dan kalender Islam (penanggalan Hijriyah).
Download Sabily 10.04:
Sabily 10.04 (ISO)
[iso] [1.45 GB]
Sumber: softpedia.com
waaahh... ini baru unik... ini pertama kalinya saya denger Sabili... besok, saya hunting dulu ya... ^^
ReplyDeletekalo enginenya ubuntu 10, berarti setting-an & segala aturannya persis kan??
jadi semangat utk bljar linux makasih
ReplyDelete@Mizan: Hehehe.. ^_^ selamat datang kawan... iye tentu Sabily menggunakan setting yang sama persis dengan Ubuntu atau bisa dikata Sabily 10.04 adalah 100% Ubuntu 10.04 Plus...
ReplyDelete@Jurug blog: Silahkan belajar Linux sob.. mudah kok.. :)
waw... jadi tertarik nih..
ReplyDeletekalo saya pake linux ubuntu biasa.. ^_^
keren2...
ReplyDeletejadi penasaran,,lumayan nih buat bokap,,
hahaha
lagi download dan akan di coba di virtual box
ReplyDelete@Beatles: Saya harap anda akan menyukainya.. :)
ReplyDelete@Dwi: bagi saya ini bukan hanya lumayan.. tapi yahood...hehehe :)
@Waroeng Ubuntu: Silahkan ambil sepuasnya sob... terimakasih jika anda sudi berbagi.. mungkin saya perlu banyak belajar dari anda.. ^_^
sumpah awam baget ama linux..
ReplyDeletetapi kayanya seru,, ada yang mo jadi sukarela gak buat jelasin....
kalo ada tak do'ain masuk surga dech...
salam kenal,
ReplyDeletesaya baru coba nich pake Ubuntu bisa minta tolong gak.
1.Gimana ya cara agar booting pertama hidup komputer (boot default) OS-7 atau OS lain lalu pilihan berikut ubuntu.
2.Bisa minta Panduan/Pdf cara install dan Un-intall ubuntu 10.04 LTS.
Mohon bantuan solusinya dikirimkan juga ke email saya : win_etcom@yahoo.co.id
terima kasih atas bantuan dan kerjasamanya.
moga LINUX makin jaya. salam ewin.
@anonim: seperti permintaan Anda, kami akan kirim jawaban via email... harap bersabar.. :)
ReplyDeleteTerima kasih ya sobat atas infonya.....
ReplyDelete