Telah tersedia link download PCMAV Terbaru, PCMAV 4.1, PCMAV Oktober 2010 - PCMAV November 2010 DI SINI
PCMAV - Seperti yang pernah kami sampaikan, bersama diterbitkannya majalah PC Media edisi 10/10 Oktober 2010, tim pengembang PCMAV meluncurkan generasi baru antivirus kebanggaan Indonesia. Dengan code name Ragnarok2, PCMAV 4.0 datang dengan banyak fitur baru disamping fitur yang sangat dinantikan yaitu real time protector (RTP). Sejak pengembangannya PCMAV 4.0 Ragnarok2 telah melewati masa technical preview (TP) 1 sampai 3 dan sebuah versi beta. Penerapan RTP terintegrasi menjadikan Ragnarok2 lebih ringan dijalankan sebab lebih sedikit dalam penggunaan memori.
Apa yang baru pada PCMAV 4.0 Ragnarok2 ini?;
- RTP (RealTime Protector): Kini hadir terintegrasi dengan Cleaner sehingga memudahkan melakukan Cure/Delete/Quarantine ketika virus terdeteksi. RTP generasi terbaru ini telah kompatibel penuh dan berjalan stabil di Windows XP, Vista, 7 32-bit. Pencegatan terhadap file yang terinfeksi atau dicurigai sebagai malware semakin powerful & real-time dengan penggunaan teknologi low level hooking system.
- Block Program on the USB/Card: USB flash disk/card umumnya digunakan sebagai media pertukaran data, tetapi tidak jarang disusupi oleh malware dalam bentuk kode yang dapat dieksekusi. Bagi Anda yang tidak ingin kecolongan malware yang aktif dari USB flash disk/card (seperti di lingkungan perkantoran), dapat mengaktifkan pilihan Block Program On USB/Card pada menu PCMAV di system tray.
- CatchCrypted For EXE/VBS: Program komersial terpercaya pada umumnya tidak menggunakan packer. Sebaliknya, banyak malware menyamarkan diri dengan teknik enkripsi/kompresi menggunakan packer tertentu agar tidak mudah dibongkar. PCMAV mampu mengenali dan mencegat file-file dengan kriteria tersebut (yang kerap kali mencurigakan), dengan mengaktifkan pilihan CatchCrypted For EXE dan/atau CatchCrypted For VBS pada menu PCMAV di system tray.
- Exception: Jika Anda memiliki folder/file yang diyakini bebas virus dan bukan merupakan malware, Anda dapat menginstruksikan PCMAV untuk melewatkan file tersebut dari proses scan. Untuk menggunakannya, Anda perlu menuliskan folder/file tersebut ke dalam file exception.txt yang terletak pada folder yang sama dengan PCMAV.exe. Contoh isi “C:\New Folder\file.exe” (tanpa tanda kutip) berarti memberikan exception/pengecualian pada file bernama file.exe yang terletak pada folder C:\New Folder. Contoh lain, “C:\backup\” (tanpa tanda kutip) berarti memberikan exception pada seluruh file yang terdapat pada folder C:\backup. Proteksi exception.txt dengan mengaktifkan pilihan Lock Exception.txt pada menu PCMAV di system tray.
- Mendukung Proxy: Ada kalanya Anda memerlukan koneksi Internet saat menggunakan PCMAV untuk keperluan update otomatis, PCMAV mendukung penggunaan Internet melalui proxy yang banyak digunakan pada lingkungan kantor/institusi. Konfigurasi proxy dapat Anda ketikkan pada file proxy.txt dengan format: IP|Port|Username|Password.
- Scan Archives: Malware yang tersembunyi dibalik kompresi ZIP/RAR juga dapat dideteksi oleh PCMAV, dengan memilih opsi Scan Options – Scan archives pada window utama PCMAV. Default pilihan ini adalah off. Perlu diperhatikan, penggunaan opsi ini akan memperlambat proses pendeteksian.
- Context Menu: Menu “Scan with PCMAV” yang tampil pada saat klik kanan folder/file pada Windows Explorer juga diimprovisasi sehingga Anda dapat melakukan scan pada satu atau beberapa folder sekaligus, dengan cara menyorot folder/file yang diinginkan, klik kanan dan pilih “Scan with PCMAV”. Context menu ini tampil selama PCMAV aktif di system tray.
- UPDATED! Ditambahkan database pengenal dan pembersih 31 virus lokal/asing/varian baru yang dilaporkan menyebar di Indonesia. Total 3394 virus beserta variannya.
- ADDED! Removal engine khusus untuk membersihkan secara tuntas varian virus Amis dan FaLoNgel. Dan engine pendeteksi varian virus RunOnce yang menyebar luas di Indonesia.
- IMPROVED! Perubahan nama virus mengikuti varian baru yang ditemukan.
- IMPROVED! Perbaikan beberapa minor bug dan improvisasi kode internal untuk memastikan bahwa PCMAV tetap menjadi antivirus kebanggaan Indonesia.
Bagaimana cara menggunakan PCMAV 4.0 Ragnarok2?
Silahkan download PCMAV 4.0 Ragnarok2. Extract file pcmav40.zip yang telah anda download lalu tempatkan pada folder yang Anda inginkan, sebagi contoh kami meletakkannya pada folder "D:\Ragnarok2\". Seharusnya pada folder Ragnarok2 akan terdapat file PCMAV.exe, README.txt, dua buah folder masing-masing adalah folder "lib" yang berisi file library PCMAV, "vdb" yang berisi PCMAV engine serta update definisi virus dan sebuah folder bernama "plugins" yang bersisi folder "ClamAV" jika anda ingin mengintegrasikan Clamav engine bersama PCMAV 4.0 Ragnarok2 ini. Jika Anda ingin memanfaatkan fitur exception dan proxy, anda perlu membuat exception.txt dan proxy.txt menggunakan notepad lalu menyimpannya pada folder yang sama. Untuk lebih jelasnya, silahkan lihat gambar di bawah ini;
Susunan file dan folder pada folder "Ragnarok2"
Susunan file pada folder "lib"
Susunan file pada folder "vdb"
Bagaimana mengintegrasikan (menggabungkan) Clamav engine bersama PCMAV 4.0 Ragnarok2?;
Download dan extract Clamav 0.96.2.1 with Msvc80.50727.4053. Letakkan semua file yang Anda daptakan pada folder "D:\Ragnarok2\plugins\ClamAV\" sehingga pada folder tersebut terdapat file-file library Clamav dan MSVC serta file definisi virus Clamav berupa "main.cvd" dan "daily.cvd" yang mana Anda perlu mendownloadnya terlebih dahulu. Untuk mendownload kedua file tersebut, silahkan ikuti link download yang kami sediakan di akhir artikel ini.
UPDATE: Anda juga dapat menambahkan dua file database signature baru ClamAV 0.96.2 "bytecode.cvd" dan "safebrowsing.cvd" dan meletakkan pada folder yang sama agar pengenalan virus yang diperoleh menjadi lebih banyak (lebih dari 1.300.000 virus beserta variannya).
Susunan file pada folder "clamav"
Setelah semua file yang dibutuhkan lengkap, kini saatnya menjalankan PCMAV 4.0 Ragnarok2. Pastikan Anda telah mematikan PCMAV RTP versi sebelumnya (PCMAV 2.3 RTP, Ragnarok2 TP, Ragnarok2 Beta) jika saat ini sedang dijalankan. Klik kanan ikon PCMAV (bebek kuning) yang terdapat pada notifikasi area lanjutkan dengan mengklik menu "exit"
Tunggulah sebentar hingga semua proses PCMAV lama dimatikan.
Jalankan PCMAV 4.0 Ragnarok2 dengan cara mengklik ganda pada file PCMAV.exe, beberapa saat kemudian PCMAV akan memeriksa apakah pada komputer masih mejalankan library PCMAV sebelumnya. Jika ditampilkan dialog konfirmasi, silahkan ikuti dengan mengklik tombol "OK" untuk merestart komputer Anda.
Bagi Anda yang baru pertama kali menjalankan PCMAV maka dialog konfirmasi ini tidak akan ditampilkan. Setelah komputer direstart, jalankan kembali PCMAV 4.0 Ragnarok2 seperti cara diatas.
Fitur baru pada PCMAV 4.0 Ragnarok2 dan cara memanfaatkannya;
PCMAV terbaru telah dilengkapi dengan Real Time Protector (RTP) terintegrasi, sehingga secara otomatis komputer akan terlindungi dari serangan virus dan malware. Selain itu juga disertakan fitur baru seperti exception/pengecualian, setting proxy bagi Anda yang terhubung ke internet menggunakan proxy, Block Program On USB/Card, CatchCrypted for EXE dan CatchCrypted for VBS. Untuk mengetahui kegunaan fitur-fiter tersebut, silahkan baca README yang disertakan bersamanya.
Bagaimana Cara menampilkan jendela utama PCMAV 4.0 Ragnarok2?;
Untuk menampilkan kembali jendela utama PCMAV yang telah diminimize, silahkan klik ikon PCMAV atau klik kanan pada ikon tersebut lalu pilih menu "Show Window"
Bagaimana cara mengupdate secara otomatis PCMAV update build dan Clamav virus definisi?;
Bagi pengguna dengan koneksi internet yang telah tersedia saat komputer dinyalakan maka secara otomatis PCMAV akan memeriksa ketersediaan update virus definisi, baik upadate build maupun Clamav. Namu bagi pengguna yang terhubung ke internet tidak secara langsung atau pengguna internet dialup, silahkan hubungkan komputer dengan internet terlebih dahulu lalu matikan proses PCMAV dengan cara mengklik kanan ikon PCMAV pilih menu "exit", tunggulah beberapa saat, jalankan kembalai PCMAV.exe, secara otomatis PCMAV akan memeriksa ketersediaan update virus definisi.
Bagi Anda yang tidak memiliki koneksi internet, Anda bisa mendownload update virus definisi PCMAV secara manual melalui link download yang kami sediakan dibagian akhir artikel ini.
Download PCMAV 4.0 Ragnarok2 & Clamav Engine;
Download Clamav virus definisi;
- Download main.cvd;
- Download daily.cvd.
- Download bytecode.cvd.
- Download safebrowsing.cvd.
New Update ClamAV virus definition
Catatan: Jika dengan cara penunjukan langsung browser Anda gagal mendownload keempat file tersebut, silahkan klik kanan pada link lalu pilih menu "Save Link As" untuk mendownloadnya.
Download manual PCMAV update build;
- Download PCMAV 4.0 Ragnarok2 update build 1;
(Telah tersedia untuk download) - Download PCMAV 4.0 Ragnarok2 update build 2;
(Telah tersedia untuk download) - Download PCMAV 4.0 Ragnarok2 update build 3;
(Telah tersedia untuk download) - Download PCMAV 4.0 Ragnarok2 update build 4;
(Telah tersedia untuk download)
Download PCMAV Terbaru, PCMAV 4.1
Keterangan: extract file update build yang baru saja didownload sehingga Anda mendapatkan file update.vdb lalu letakkan pada folder "vdb".
Perhatian!!!: Jika Anda mendapati PCMAV tidak berjalan sebagaimana mestinya, silahkan sampaikan keluhan melalui forum resmi virusindonesia.com.
cara bikin file rar yg dsamping ada tulisannya gmn ya?
ReplyDeletethx Kang....mANtaap tutorialnYA...BolEH ShARing...
ReplyDelete@Zeng: silahkan dishare kawan.. ^_^
ReplyDeletemas boja yang baik itu Clamav 0.96.3 Enginenya sudah ada keluar.kok belum di pos kan sih...sama mas boja.tolong donk mas di poskan
ReplyDeleteSemoga Dengan Kebaikan Hati Mas Boja selama ini Atas Di Postikannya PCMAV + CLAMAV yang selalu UPDATE ini bagi kami kami yang awam mengenai anti virus mendapatkan PAHALA YANG SETIMPAL Hendaknya.Aminn....Moga selalu tetap Konsisten dalam mengupdatenya.dan tetap selalu di jaga kesehatan dalam kesehariaan.Amiiiinnn....
ReplyDelete@Anonim: ClamAV 0.96.3 memang sudah dirilis, namun masih berstatus development :), kami telah mengujinya namun belum 100% kompatibel dengan PCMAV, ada beberapa masalah yang kami rasa mengganggu hingga kami menahan diri hingga ClamAV nelepas status developmentnya. Pada saatnya nanti bila ClamAV 0.96.3 telah benar-benar berjalan lancar menurut ujicoba kami, tentu kami akan segera menyajikannya kepada Anda semuanya. Terima kasih atas kepercayaan Anda... sukses buat kita semua.. Amien.. ^_^
ReplyDeletemas boja yang baik,perkembangan clamav 0.96.3nya untuk bisa kompatibel dengan pcmav selalu kami tunggu kehadirannya di blog mas boja ini.selalu semangat dan konsisten terus ya mas dalam updatenya.moga dpt pahala yang setimpal dari allah swt..ammmiinnn
ReplyDelete