Tanpa basa-basi, dengan tutorial ini kami akan memandu Anda yang ingin menjalankan aplikasi Windows di dalam Linux Ubuntu. Aplikasi Windows yang akan kita jadikan percobaan adalah office suite populer Microsoft Office 2010.
Untuk mengikuri tutorial ini yang perlu anda siapkan adalah: DVD / master Microsoft Office 2010, dalam contoh ini kami menggunakan MS Office 2010 versi Trial, Wine 1.3 yang telah diinstal pada Ubuntu, karenanya jika Anda belum memiliki instalasi Wine 1.3 atau masih menggunakan versi sebelumnya, silahkan instal atau update Wine ke versi terbaru 1.3. Untuk kemudahan, instal juga paket Winetricks yang akan membatu kita mendapatkan dan menginstal aplikasi dan atau library MS Windows yang telah dikonfigurasi sedemikian rupa sehingga kita hanya perlu menandai dan aplikasi yang dibutuhkan secara otomatis akan didownload dan diinstal...
Untuk dapat menginstal MS Office 2010 pada Ubuntu dengan bantuan Wine, kita memerlukan paket library msxml6 terinstal pada Wine. Meskipun msxml6 telah tersedia secara build-in pada Wine 1.3 namun saat digunakan untuk menjalankan MS Office 2010 tidak berjalan dengan sempurna.
Pastikan komputer telah terhubung dengan internet. Jalankan Winetricks untuk menginstal msxml6, pada jendela "choose a wineprefix" pilih opsi "Seleck the default wineprefix" lalu tekan "OK"...
Pada jendela "current prefix....", pilih opsi "Instal a Windows DLL..." lalu tekan "OK"...
Pada bagian "Which a package (s)..." cari dan pilih paket library "msxml6" lalu tekan "OK", proses download dan instalasi segera dijalankan, silahkan tunggu hingga selesai...
Selesai menginstal msxml6, tutup jendela Winetricks lalu jalankan Wine configurator melalui menu "Applications-->Wine-->Configure Wine". Pada tab "Applications Settings", pastikan versi Windows untuk default setting adalah "Windows XP"...
Pada tab "Libraries", pastikan msxml6 telah berada di bagian "Existing overrides". Tambahkan dua library lain yaitu "riched20" dan "usp10" melalu menu drop down "New override..." untuk memilih keduanya dari daftar...
Buka installer MS Office 2010, klik kanan pada "setup.exe" lalu memilih menu "Open with Wine..." untuk memulai proses instalasi...
Silahkan ikuti petunjuk instalasi yang ditampilkan pada layar sebagai mana Anda menginstalnya pada Windows...
Sebagai catatan, ketika proses instalasi sampai pada bagian "Applying Updates", installer akan berjalan cukup lama (hampir 30 menit) dan seakan berhenti bekerja...
Namun Anda jangan menghentikan proses tersebut karena sebenarnya proses instalasi masih berjalan. Memang diperlukan waktu yang cukup lama untuk menginstal semua update yang diperlukan agar Office 2010 dapat dijalankan. Tutup jendela instalasi setelah ditampilkan jendela "Complete your Office experiences" dengan menekan tombo "Close"...
Microsoft Office 2010 telah siap Anda gunakan pada Ubuntu melalui menu "Applications-->Wine-->Programs-->Microsoft Office"...
Gambar berikut adalah tampilan Microsoft Office 2010 versi Trial yang kami instal pada Ubuntu 11.04...
Selamat mencoba...
10 August 2011
Your comments:
Gunakan kode " :) :( ;) :p :d :xd :o :s :'( :x( :* :8) :a 3: " untuk menambahkan Emoticon pada komentar.
65 comments :
Terima kasih untuk tidak meletakkan direct link pada isi komentar karena Blogger anti spam akan secara otomatis menandai sebagai spam dan menyembunyikannya.
Bantu kami meningkatkan kualitas blog ini dengan meninggalkan komentar pada artikel yang Anda baca. Terima kasih...
Wah mantaf ijin copy paste, he. smoga bermanfaat.
ReplyDelete@Juka: Silahkan.. :)
ReplyDeletetrims .... sangat membantu... berkat artikel ini saya bisa install office 2007....
ReplyDelete@ab3duh: selamat datang.. :) semoga bermanfaat.. :)
ReplyDeletewahhh, mantabb.. ijin copas ya mas..
ReplyDeletei love mas boja, artikelnya mantab mantab
@wardiwira: silahkan.. :)
ReplyDeletemasih gagal mas pas proses instalasi'y padahal udah pake office yg trial jga nich...
ReplyDeletekira2 salah d mana'y yach ??
@damar: Pastikan paket Wine 1.3 telah diinstal lengkap termasuk winetrick. msxml6 telah diinstal pada wine dan wine config harus sama dengan apa yang kami tampilkan di atas.. :)
ReplyDeletemas kok ms power poinya gk bisa jalan,, kira2 masalahnya apa ya???
ReplyDeleteAssalamualaikum, Mas mau nanya Tentang AutoCAD Nech..
ReplyDeleteBisa nggak Di Install Di Wine,Soalnya gagal Mulu,
Assalamualaikum,
ReplyDeleteApa Kabar Mas..
Mau Nanya nech Seputar AutoCAD
Bisa ngga' Di instal Di Wine...???
@Siprox: Mungkin akan kesulitan jika ACAD langsung diinstal dengan wine, coba gunakan bantuan playonlinux yang disamping dapat digunakan untuk menginstal game2 windows di Linux juga dapat digunakan untuk menginstal software2 lainnya.. :)
ReplyDeleteOke siip...
ReplyDeleteMas Satu lagi nee Yang Mau ditanya...
Klo Pada tab "Libraries", msxml6 nggak ada di bagian "Existing overrides" Namun Pada bagian "Which a package sudah didownload tetapi tidak muncul tulisan Msxml6 pada tab Libraries dan yang tersedia hanya Msxml4, Untuk memunculkannya Gimana ya?
@Sipirox: silahkan instal msxml6 menggunakan winetrick seperti penjelasan pada tutorial di atas. Jika Anda telah menginstal paket tersebut dengan winetrick namun belum juga ada di tab libraries, cobalah untuk mereboot terlebih dahulu komputer lalu memeriksannya kembali dengan wine config.. :)
ReplyDeletemas admin maaf mo tanya..
ReplyDeletesy sudah mengikuti proses di atas, pada saat proses instalasi office 2010 ditengah ada coment:
Microsoft oddice professional 2010 encountered an error during setup.
1: 255412: -2147024786 3:
C:\windows\Microsoft.Net \Framework\v.2.50727\CONFIG\machine.config
maksudnya apa ya..
comp sy dual booting ubuntu 11.04 dan xp.
Mohon pencerahannya ya mas admin.Thx
zmr_on@yahoo.com
to @anonymous...malu sma id ente gan,pake id anonymous tpi gk bisa baca scrib error..hemmmm...gnti nama id ente jadi @wedus aja...
Delete@Anonim: sebelum instalasi, silahkan copy file "machine.config" yang terletak di "C:\windows\Microsoft.Net \Framework\v.2.50727\CONFIG\machine.config" dari sitem windows xp Anda lalu paste ke wineprefix "drive_c/windows/Microsoft.NET/Framework/v2.0.50727/CONFIG/" lalu jalankan kembali installer office 2010 nya.. :)
ReplyDeletemas admin, untuk proses instalasi office 2007 stepnya sama atau tidak ya?
ReplyDeletecoz sy sudah install office 2007 sukses
cuma pada saat buka excell, ko kaya ngeheng gitu saat masuk d excellnya.. mohon pencerahannya..
Oni Zamroni
@Anonim: coba jalankan ms word lebih dulu.. :)
ReplyDeletethx, sy udh berhasil instal office 2010 nya di blankon 7. tp gmn cara crack nya biar jadi full, ga trial lagi. sy pake office 2010 home&business
ReplyDeleteSangat membantu gan...
ReplyDeleteIjin share ya gan... :)
Assalamualaikum mas admin
ReplyDeletesaya juga punya masalah sperti di atas
"Microsoft oddice professional 2010 encountered an error during setup"
tapi ngak ada penjelasan problemnya, minta pencerahannya ya mas
trimakasih
Qobynq: Coba pastikan Anda mengatur wine pada mode win xp, buka win7 atau lainnya.. :)
ReplyDelete@Anonim: sebelum instalasi, silahkan copy file "machine.config" yang terletak di "C:\windows\Microsoft.Net \Framework\v.2.50727\CONFIG\machine.config" dari sitem windows xp Anda lalu paste ke wineprefix
ReplyDeleteMaksudnya apa gan!
kalau wineprefix foldernya dimana letaknya
Makasih sebelumnya (sy jg punya mslh yg sama)
mas admin, akhrnya sudah bisa d instal tpi qo ngak bisa untuk membuka file ya??
ReplyDeleteAnonim: wineprefix itu adanya pada folder .wine dalam direktori home Anda dan itu berstatus hidden, untuk menampilkannya, buka home direktori Anda lalu tekan kombinasi tombol Ctrl+h lalu cari folder .wine itu.. :)
ReplyDeleteQolby: tidak bisa itu bagaimana ya? :) apakah muncul pesan error saat sebuah file dokumen dibuka? atau bagai mana?.. :)
ReplyDeleteada cara buat aktivasinya ngak mas admin
ReplyDelete*minta bantuannya mas
thanks
Qolby: Seperti instalasi normal pada windows, Ms office yg diinstal pada wine dapat diaktivasi secara online ke Microsoft (syarat: office yg diinstall harus original) :)
ReplyDeletekak sebelumnya makasih ya atas infor masinya...
ReplyDeletenah saya sebagai linuxer pemula masih bingung cara mengkoneksikan komputer ke hostpot gimana ya....
mohon dibantu ya!!!...visit me at http://jayzinfo.blogspot.com/
ditunggu ya!!!
Jayz: Sepanjang Wifi card yang digunakan telah dikenali dengan baik, maka biasanya anda tinggal mengkonekkan pc/laptop dengan h-spot yang dideteksi dari network manager.. :)
ReplyDeleteKalau pakai playonlinux gimana caranya ya?
ReplyDeleteom officenya tidak bisa dibuka ngblank plus remang-remang... kira" yg salah apanya y..???
ReplyDeleteNEO: PlayOnLinux jauh lebih mudah operasionalnya, Anda tinggal memilih aplikasi yang ingin diinstal dan selebihnya tinggal mengikuti instruksi yg ditampilkan pada layar.. :)
ReplyDeleteAnonim: Pastikan semua komponen wine telah Anda install dan library MSO telah diinstall dan dikonfigurasi dengan benar... hanya dengan keluhan seperti di atas kami tidak memiliki gambaran yang jelas atas maslah yg Anda hadapi dan dokumentasi lengkap penggunaan wine dapat Anda temukan di http://winehq.org :)
mas boja, saya pke bt 5 r1 kde.. Nah di bt5 kan sudah ada winenya tp versi 1.2.2 nah gmn cra update ke 1.3?? Thanks
ReplyDeleteAnonim: Anda dapat mencoba mengupdate wine melalui software update dari repositori BT5, namun jika tidak tersedia Anda dapat menambahkan sendiri repositori Ubuntu 10.04 kedalam BT5, siapa tahu tersedia update 1.3 disana, adapun cara menambahkan repoitori ubuntu kedalam BT dapat anda baca caranya di sini http://bojalinuxer.blogspot.com/2011/08/menambahkan-repositori-ubuntu-1004-lts.html.
ReplyDeletesaya sudah coba tutorialnya tapi kok masih gagal ya..?? 'Microsoft office professional 2010 encountered an error during setup'. ?? trus gmn mas? sy pake single boot..
ReplyDelete@Falihah Untay Rahmania S. Coba pelajari masalah2 yang mungkin terjadi dsalam installasi MSO di wine dari situs resmi wine ini http://appdb.winehq.org/objectManager.php?sClass=version&iId=17336 :)
ReplyDeletemaaf gan saya sudah ikutin cara di atas.
ReplyDeletetapi ketika setup.exe saya jalankan dia muncul tulisan
setup eror
instalation language not supported.
itu knapa ya gan..??
udah diulang" di coba tapi tetep ga bisa..
mohon penjelasannya..
makasih gan
@^^ndha_boy_cool^^ Pada wine pastikan telah Anda set untuk mengemulasikan windows xp dan kunjungi situs ini http://appdb.winehq.org/objectManager.php?sClass=version&iId=17336 untuk mendapatkan informasi selengkapnya :)
ReplyDeletegan ane udah berhasil nih instal, cuma ane make ubuntu 11.10 (oneiric ocelot), jd pas mw buka aplication>wine>programs>msoffice, kgk ada pilihan'a??
ReplyDeletetampilan desktop'a udah beda kgk kyk digambar, mohon pencerahan'a gan...
@Anonim Untuk kemudahan Anda dapat mendownload dan menginstall paket Classicmenu-indicator agar dapat menggunakan menu klasik gnome pada unity.. :)
ReplyDeleteSelamat siang Bang. Saya baru dapat postingannya dan sudah saya coba dan berhasil. cuma yang jadi kendala hanya outlooknya yang tidak bisa dibuka dengan pesan cannot start microsoft outlook. Cannot open the outlook window. Saya mengunakan ubuntu 10.10, saya pakai netbook, kira2 apa ya permasalahannya bang?
ReplyDeleteTerima kasih sebelumnya.
@Ilham Memang tidak semua paket MSO dapat dijalankan dengan baik pada wine, outlook mungkin salah satunya.. ^_^
ReplyDeletesy dah coba pakai playonlinux semua berjalan baik cuma ada yg gagal saat membuka file microsoftworld gak bisa dibuka pakai microsoftworld playonlinux paling pakai libreoffice
ReplyDeletemakasih mas tips nya... cuman sering error pas buka powerpoint itu kenapa ya? kalau excel sama word nya sih lancar...
ReplyDelete@Andi Permana Memang tidak semua fitur MSO dapat berjalan baik di wine.. :)
ReplyDeleteThanks 4 the shared experience
ReplyDeleteSy sdh cb.... word dan excel Ok. sayang, powerpointnya nggak bisa... Saya tunggu kalau ketemu solusinya supaya Powerpoint juga jalan. Anyway, ini sangat..sangat membantu. Thanks a lot.
pak, tutorial ini saya coba di blankon 8 rote. Sesuai prosedur seperti yang bapak arahkan tapi saat menginstall separuh perjalanan tiba- tiba eror.. knp ya..?? :/
ReplyDelete#trims :)
@EdiSama2.. :)
ReplyDelete@mahfud rahmankenapa?.. ya bergantung errornya bagaimana.. :)
ReplyDeleteaduh.. kenapa pas coba saya install. di bagian memasukkan serial number, form tidak aktif ya?
ReplyDeletepadahal saya rasa, saya sudah melakukan sesuai instruksi di tutorial..
saya menggunakan blankon pattimura..
terima kasih..
mas.
ReplyDeletekalo udah terinstal ms officenya,trus kita mau buka dokumen word biar langsung di eksekusi ms word gimana caranya?
makasih
wah gan kenapa ya punya ane selalu failed? installation error gitu gan. ane make oneiric buat install ms office 2010 pro. tolong bantuannya gan :D
ReplyDelete@royAsosiasikan jenis dokumen tersebut supaya secara default menggunakan aplikasi yg anda inginkan.. :)
ReplyDelete@Dante DoankMungkin ada komponen yang dibutuhkan belum diinstall dengan benar.. :)
ReplyDeleteBelum nyoba kalo Office 2010
ReplyDeleteKalo yang 2007 berhasil ( sayang bajakan )
Salam
gan ane mau tanya nih kok ane nggak ngeliat programs ms office nya padahal ane ikutin cara yang ente kasih tahu terus ane ketik wine di search nya yang ada wine trick dan configure wine trick dan ane ketik search untuk mencari ms office nya nggak ada itu gimana gan?
ReplyDeleteNB: ane gunain linux 12.04 lts kalau nggak salah
Coba cari di menu Wine--->Programs
Delete:)
numpang baca ya gan..
ReplyDeletepas saya instal kok katanya msxml6 gak cocok sama system saya ya gan. itu gimana gan solusinya
ReplyDeletecara aktivasinya gimana nih kalo pakek crack ?
ReplyDeletekok wine prefix sya tidak ada ya?
ReplyDeleteKayanya saya harus migrasi ke linux nih gan.
ReplyDeleteAda channel comunity linux g gan terutama pemrograman dilinux?
/home/ayitony/Pictures/Screenshot from 2018-08-16 16-35-58.png
ReplyDeletebiar permanen gmn,,, sy intsal pake wine 3.13 ubuntu 16.04